Ende  

Bantuan Dana Bagi Mahasiswa Mulai Disalurkan Pemda Ende

Avatar photo
Bupati Ende Djafar Ahmad saat memberikan sambutan dalam kegiatan DinaS Pendidikan dan Kebudayaan (29/7/20)
Bupati Ende Djafar Ahmad saat memberikan sambutan dalam kegiatan DinaS Pendidikan dan Kebudayaan (29/7/20)

Pemerintah Kabupaten Ende mulai menyalurkan bantuan kepada mahasiswa yang tengah menempuh pendidikan di luar daerah. Kepastian tersebut disampaikan oleh Bupati Ende, Djafar Ahmad ketika dihubungi Ende News, Rabu 23 September 2020.

Bantuan dana disalurkan guna meringankan beban ekonomi para mahasiswa yang tengah dilanda situasi pandemi Covid-19. Menurut Bupati Ende, bantuan ini merupakan hal wajar dan merupakan bentuk perhatian Pemda kepada mahasiswa.

“Ini adalah bentuk perhatian dari Pemda untuk anak-anak (mahasiswa) yang ada di perantauan,” tulis Djafar Ahmad dalam pesan Watsup yang terima media ini (23/9/20).

Dirinya mengharapkan bantuan dana dari Pemda Ende dapat memotivasi dan menambah gairah belajar para mahasiswa kendati ditengah pandemi.

“Untuk anak-anakku para mahasiswa sekalian supaya fokus belajar dan belajar. Kalian harus mampu bersaing demi masa depan yang lebih baik”.

Mengenai besaran bantuan sendiri, Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Ende, Marmi Kusuma mengatakan bantuan dari Pemda Ende sebesar Rp 400.000.

Bantuan dana tersebut disalurkan kepada 3.230 mahasiwa asal Ende yang tengah berada di perantauan.

Ditambahkanya, bantuan dari Pemda Ende dicairkan oleh penerima tanpa potongan administrasi.

“Saya sudah minta keterlibatannya (Bank), karena ini bukan urusan bisnis,” jelas Marmi Kusuma. (ARA/EN)