Ende  

Jubir Koalisi MJ Buka Peluang Bagi Heri Wadhi, Padahal Sempat Digugurkan

Avatar photo
Juru bicara koalisi partai pengusung Marsel-Djafar (MJ), sekaligus Ketua PKB Kabupaten Ende, Abdul Kadir Mosa Basa (16/03/21)
Juru bicara koalisi partai pengusung Marsel-Djafar (MJ), sekaligus Ketua PKB Kabupaten Ende, Abdul Kadir Mosa Basa (16/03/21)

Peluang Heri Wadhi ternyata belum tertutup untuk diusung oleh 6 partai koalisi MJ mengisi jabatan Wakil Bupati Ende. Nama Heri Wadhi kembali masuk setelah sebelumnya sempat dinyatakan gugur.

Sebelumnya, nama Heri Wadhi dinyatakan gugur saat 6 partai koalisi MJ melakukan voting atas 3 calon yang diserahkan dalam pertemuan pertama. Heri Wadhi kalah suara dari Dominikus Mere dan Erikos Emanuel Rede.

Sekarang ini, dalam menggenapi syarat dua calon pasca Dominikus Mere gugur di pertemuan kedua, nama-nama yang beredar justru kembali kepada Heri Wadhi. Menurut juru bicara koalisi MJ, Abdul Kadir Mosa Basa, nama Heri Wadhi berpeluang untuk menggenapi syarat dua calon.

Abdul Kadir menjelaskan, partai Golkar telah menyerahkan dua nama sebagai calon Wakil Bupati Ende yakni Dominikus Mere dan Heri Wadhi. Nama Dominikus Mere dinyatakan gugur saat pertemuan kedua sehingga kembali terbuka peluang bagi Heri Wadhi.

“Masih ada pak Heri. Kemarin yang dinyatakan gugur itu kan cuma dokter Domi,” kata Abdul Kadir (16/03/21).

“Yang gugur kemarin itu berkaitan dengan dokter Domi-nya. Pertama karena Golkar walk out, yang kedua, dokter Domi tidak memenuhi persyaratan itu. Nah, kalau yang satu gagal, satunya lagi kan masih ada”.

Abdul Kadir menegaskan bahwa Golkar merupakan bagian dari 7 partai koalisi MJ. Karena itu koalisi amat menghargai nama-nama yang diusulkan oleh partai berlambang beringin tersebut.

Selain itu, nama Heri Wadhi juga masih terikat dengan koalisi sebagai salah satu calon yang telah diusulkan.

“Kalau sekarang dokter Domi tidak memenuhi persyaratan, ya ada pak Heri. Apakah masih boleh? ya boleh, karena dia terikat dengan koalisi persoalannya”.

Namun, apabila peluang untuk memasukan kembali nama Heri Wadhi tertutup, lanjut Kadir, pihaknya akan mencari figur lain di luar partai Golkar.

Beberapa nama mulai diwacanakan sebagai calon Wakil Bupati Ende, salah satunya Yulius Cesar Nonga, anggota DPRD Ende dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Ende, sebut Kadir. Dirinya memastikan, pihaknya tidak mengalami persoalan berarti dalam menggenapi persyaratan dua calon.

Untuk diketahui, pertemuan ketiga koalisi MJ melanjutkan proses pengisian jabatan Wakil Bupati Ende akan digelar pada 27 Maret 2021. (ARA/EN)