Ende  

Kasus Positif Covid-19 Meningkat Drastis, Ende Masuk “Zona Kuning”

Avatar photo
Ilustrasi
Ilustrasi

Kasus positif Covid-19 di Kabupaten Ende meningkat drastis. Peningkatan kasus positif membuat Kabupaten Ende masuk sebagai salah satu daerah rawan penularan.

Data Dinas Kesehatan saat ini menunjukkan Kabupaten Ende telah dikategorikan “Zona Kuning” secara nasional.

Jumlah kasus terpapar Covid-19 di Kabupaten hingga tanggal 6 Juli 2021 tercatat 3.769 kasus. Dari angka tersebut, jumlah pasien sembuh sebanyak 1.079 pasien, masih dirawat 647 pasien, dan meninggal dunia sebanyak 26 kasus.

Lalu, data kasus harian di Kabupaten Ende rata-rata 40 kasus dengan tingkat kesembuhan 61,0 persen. Di sisi lain, persentase kematian tercatat 1,5 persen.

Berdasarkan data tersebut, secara nasional, Kabupaten Ende dikategorikan sebagai daerah “Zona Kuning”. Sedangkan secara propinsi, Kabupaten Ende masuk ke dalam kategori “Zona Merah”.

Menurut Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Ende, Vitalis Kako (08/07/21), peningkatan kasus positif yang amat drastis itu baru terjadi sekitar dua bulan terakhir.

Mengenai langkah pemerintah, lanjutnya, Pemkab Ende telah menyiapkan tiga lokasi sebagai tempat karantina atau isolasi terpusat. Yakni Stadion Marilonga, Rumah Jabatan Bupati Ende, dan Balai Latihan Kerja (BLK) Disnakertrans.

Selain itu, Pemkab Ende juga telah menerapkan pembatasan aktivitas warga dan pengetatan di wilayah-wilayah perbatasan.

Dirinya berharap warga Kabupaten Ende bersama pemerintah bahu-membahu mencegah penularan Covid-19 dengan menerapkan protokol kesehatan. (ARA/EN)