Iklan

Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Turnamen Piala Bupati Ende Resmi Dibuka, Total Hadiah Dinaikan

Avatar photo
Trofi Piala Bupati Ende
Trofi Piala Bupati Ende

Adapun rincian hadiah terdiri dari hadiah utama Rp 50 juta untuk juara pertama, Rp 35 juta untuk juara dua, Rp 25 juta untuk juara tiga, dan Rp 15 juta untuk juara empat. Sementara juara lima hingga delapan masing-masing mendapat Rp 5 juta.

Tak lupa ada juga hadiah untuk pencetak gol terbanyak atau top skor, pemain terbaik, tim terbaik, dan suporter terbaik.

Scroll kebawah untuk lihat konten
iklan
Ingin Punya Website?  Klik Disini!!!

BACA JUGA

Menurut Bupati Yosef, tambahan hadiah ini merupakan bentuk apresiasi terhadap semangat kompetisi dan partisipasi seluruh elemen masyarakat. Ia berharap, peningkatan ini dapat menambah motivasi peserta dan menciptakan kompetisi yang lebih berkualitas.

Bupati Ende berharap turnamen ini tak hanya meriah, tetapi juga melahirkan semangat persaudaraan dan kompetisi yang sehat. Karena itu dirinya mengajak seluruh pihak untuk menjaga kualitas pertandingan selama turnamen berlangsung.

BACA JUGA

“Turnamen ini akan sukses ketika kita semua merasa memiliki turnamen ini sehingga kita memiliki tanggung jawab moril untuk secara bersama menjaga kualitas dari turnamen ini,” ucap Bupati Ende. Ia menegaskan bahwa panitia, wasit, dan peserta wajib menghindari sikap subjektif yang bisa mencederai sportivitas. (ARA/EN)