Wakil ketua komisi IX DPR RI sekaligus ketua DPD I Golkar NTT, Emanuel Melkiades Laka Lena meminta restu seluruh warga kabupaten Ende dalam pengusungannya sebagai calon gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT).
“Sebagai orang Ende, saya mohon izin, mohon restu dari orang Ende untuk maju sebagai calon gubernur NTT,” ucap Melki Laka Lena (12/07/24).
“Semoga dengan penugasan baru ini Ngga’e (Tuhan-red) buka jalan, semua nenek moyang buka jalan, leluhur baik yang ada di Ende maupun di NTT turut merestui,” ucapnya lagi.
BACA JUGA
Penugasan dirinya sebagai calon gubernur NTT merupakan keputusan resmi partai Golkar menghadapi Pilgub NTT tahun 2024.
Penugasan tersebut ia terima usai dirinya terpilih kembali sebagai anggota DPR RI dan memenangkan pasangan Prabowo-Gibran di NTT pada momentum Pilpres.
Kata Melki Laka Lena, sebelum mendapatkan penugasan sebagai calon gubernur NTT, namanya sempat diusulkan menjadi kandindat Mentri Tenaga Kerja kabinet Prabowo-Gibran. Hal itu membuatnya khawatir sebab akan meninggalkan Nusa Tenggara Timur.
BACA JUGA
Namun beberapa waktu berselang muncul penugasan baru dari partai Golkar kepada dirinya sebagai calon gubernur NTT periode 2024-2029.
“Kemarin habis terpilih itu, setelah menang di Pilpres, sempat saya diusulkan menjadi calon Mentri Tenaga Kerja,” tutur Melki Laka Lena, “nama saya masuk”.
“Tetapi dalam perjalanan ternyata saya diusulkan untuk tugas baru lagi, dapat tugas baru menjadi calon gubernur NTT,” sambungnya.
Tetap Terhubung Dengan Kami:
CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.